Ancelotti “Kami Hanya Fokus Pada Laga Esok”
Madrid – Santiago Bernabeu kandang Real Madrid akan kedatangan tamu tim papan bawah klasemen sementara Granada dalam lanjutan La Liga spanyol Minggu 05/04/2015, namun Entrenador Los Blancos Carlo Ancelotti tidak memandang remeh terhadap Los Granotes.
Laga yang di helat di Santiago Bernabeu ini bisa diibaratkan pertarungan David melawan Goliath. Bagaikan dongeng Real Madrid merupakan salah satu raksasa Spanyol yang mempunyai tradisi juara sedang calon lawannya merupakan tim kecil yang tak mempunyai tradisi di La Liga.
Namun Real Madrid yang sejatinya mempunyai pemain-pemain kelas wahid semacam Cristiano Ronaldo dan Gareth Bale sepanjang bulan lalu (Maret) bagaikan macan yang kehilangan taringnya, bayangkan saja dalam lima laga disemua ajang yang mereka mainkan, Los Blancos hanya memetik satu kali kemenangan, sekali imbang dan tiga lainnya Los Blancos tersungkur.
Dengan hasil yang jauh dari harapan membuat Real Madrid harus rela menyerahkan puncak klasemen La Liga sementara ini ke musuh bebuyutannya Barcelona dengan selisih empat poin. Namun jika dilihat dengan posisi Granada sekarang ini Madrid bisa menepuk dada dengan jarak 17 anak tangga dengan Granada yang berada di zona merah yakni peringkat 19 dengan mengoleksi 23 poin.
Meski demikian entrenador Madrid Carlo Ancelotti tak mau meremehkan Granada yang sekarang sedang berjuang untuk keluar dari zona degradasi, Ancelotti takmau Los Blancos kehilangan poin lagi demi menipiskan jarak dengan Barca di puncak Klasemen sementara.
"Setiap pertandingan adalah penting buat semua tim. Kami mempunyai jadwal yang padat, tapi kami hanya fokus pada laga esok," kata Ancelotti di As.
"Granada bermain bagus, dengan kepercayaan diri , mereka merupakan lawan yang berbahaya. Kami bersiap untuk laga itu seperti yang selalu kami lakukan. Merupakan tanggung jawab kami untuk tidak terpeleset lagi," imbuhnya.